Praktisi digital marketing dan SEO pastinya tahu atau setidaknya pernah mendengar yang namanya social bookmarking. Lebih dari sekedar tahu, mungkin juga memahami pentingnya social bookmarking untuk SEO. Khususnya sebagai salah satu teknik link building, social bookmarking sudah lama dikenal sebagai salah satu sumber link. Sejumlah pakar SEO mengatakan bahwa social bookmarking sudah tidak efektif lagi sebagai teknik SEO. Tapi dalam prakteknya, saya melihat manfaat teknik SEO yang satu ini masih tetap bagus. Tentunya memang dengan perkembangan algoritma Google yang semakin hari semakin canggih, penggunaan teknik social bookmarking untuk SEO memang tidak bisa sembarangan.
Nah untuk mereka yang mau menggunakan social bookmarking untuk SEO khususnya untuk link building, silahkan simak informasi berikut ini, untuk mendapatkan manfaat maksimal dari teknik SEO yang satu ini. Silahkan buktikan sendiri kalau para pakar SEO yang mengatakan bahwa social bookmarking sudah tidak lagi bermanfaat untuk SEO tidak benar.
Sebelum memulai link building dengan social bookmarking, jangan lewatkan untuk menyimak tips dan tricks-nya disini: http://artamaya.web.id/tips-tricks-link-building-dengan-social-bookmarking/ supaya kita bisa mendapat manfaat maksimal karena melakukannya dengan benar dari awal.
Apakah Social Bookmarking Itu?
Anda pernah menggunakan fasilitas bookmark untuk menyimpan alamat dari website atau halaman web yang dianggap penting supaya bisa dibuka lagi nantinya tanpa harus ribet mencari-carinya lagi? Fasilitas ini memang sangat bermanfaat, karena kita dapat menemukan kembali website atau halaman web yang kita anggap penting tanpa harus mencari-carinya lagi.
Kesulitan dengan fasilitas bookmark pada browser adalah karena browser “nempel” di komputer yang kita pakai. Kalau kita mengakses internet dengan komputer lain, website dan halaman web yang link-nya sudah kita simpan di bookmark pastinya tidak bisa kita akses. Bahkan kalaupun kita menggunakan komputer yang sama, kalau kita membuka browser yang berbeda, misalnya kita menyimpan bookmark di Chrome kemudian kita membuka browser Mozilla, bookmark yang sudah kita simpan tidak bisa diakses.
Website-website social bookmarking memungkinkan kita menyimpan bookmark secara online. Tidak peduli kita menggunakan browser apa, tidak masalah kita menggunakan komputer mana, kita tinggal login dan bisa dengan mudah mengakses bookmark yang sudah kita simpan.
Lalu dari mana munculnya kata “social”?
Daftar website dan halaman website yang kita simpan selain bisa kita akses sendiri juga kita bisa bagi dengan teman-teman yang juga menggunakan portal social bookmarking yang sama. Website dan halaman web yang kita anggap penting bisa dilihat teman-teman kita. Website dan halaman web yang dianggap penting oleh teman-teman kita juga bisa kita lihat. Lebih jauh, kebanyakan portal social bookmarking secara default dibuat “public”, apa yang kita simpan sebagai bookmark bisa dilihat semua pengguna.
Apa manfaat social bookmarking untuk SEO?
Karena website atau halaman web yang kita simpan sebagai bookmark bisa dibuka secara “publik”, artinya tampilnya link website atau halaman web itu tidak ada bedanya dengan link biasa yang ada pada halaman website. Kalau kita menyimpan bookmark ke website kita, misalnya saja http://www.websitekita.com pada portal social bookmarking Digg, sama saja dengan kita membuat link dari satu halaman di http://www.digg.com ke website kita. Sebagai portal populer yang diakses banyak pengguna, biasanya dari sisi SEO portal-portal social bookmarking ini sangat berkualitas. Sehingga link ke website kita bisa membawa efek yang positif.
Teknik Social Bookmarking Optimal
Bagi search engine, tidak ada yang lebih penting daripada memberikan hasil pencarian yang paling berkualitas dan mutakhir untuk pemakainya. Portal-portal social bookmarking merupakan sumber yang sangat berkualitas bagi search engine untuk menemukan website-website dan halaman-halaman website ter baru di jagat internet. Karena itu website dan halaman web yang di-bookmark pada portal-portal social bookmarking cenderung cepat di-indeks dan di-ranking.
Banyak portal social bookmarking menggunakan “DoFollow” untuk link yang di-bookmark penggunanya. Karena itu saat crawler search engine menemukan URL menuju website atau halaman web yang kita bookmark, dia bisa langsung mengunjungi dan membaca.
Bangun komunikasi positif di lingkingan portal social bookmarking yang kita gunakan. Bookmark website-website dan halaman-halaman web yang bermanfaat, buatlah deskripsi yang berkualitas, maka kita tidak hanya akan mendapat backlink berkualitas tetapi juga mendapatkan traffic. Tahu dong kalau selain backlink, traffic juga penting untuk SEO?
Link-nya DoFollow, portal social bookmarking sendiri merupakan sumber link berkualitas, tingkatkan kualitas linknya dengan memberikan deskripsi yang cukup baik dari sisi panjangnya maupun relevansinya. Ingat bahwa salah satu yang menentukan kualitas backlink adalah relevansi konten di seputar link tersebut.